Berita  

Ketua Umum Persit KCK Tinjau Lokasi Penemuan Fosil Gajah Purba di Nganjuk, Dandim 0810/Nganjuk Dampingi Langsung

Nganjuk, 23 Oktober 2025 – Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Ny. Paulina Uli Simanjuntak melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Nganjuk untuk meninjau secara langsung lokasi penemuan fosil gajah purba di Petak 47 KPH Turi, Dusun Turi, Desa Ngadiboyo, Kecamatan Rejoso, Kamis (23/10/2025).

Kunjungan tersebut mendapat sambutan hangat dari jajaran Forkopimda dan TNI setempat. Dandim 0810/Nganjuk Letkol Arh M. Taufan Yudha Bhakti, S.I.P., S.T. tampak mendampingi langsung Ketua Umum Persit KCK beserta rombongan selama rangkaian kegiatan di wilayah Kabupaten Nganjuk.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim Nganjuk menjelaskan bahwa keberadaan fosil gajah purba di wilayah Rejoso merupakan potensi penting bagi pengembangan ilmu pengetahuan, sejarah, dan wisata edukasi di Kabupaten Nganjuk.

“Penemuan fosil gajah purba ini bukan hanya bernilai ilmiah, tetapi juga menjadi kebanggaan bagi masyarakat Nganjuk. Kodim 0810/Nganjuk siap mendukung upaya pelestarian dan pengembangannya sebagai warisan budaya daerah,” ujar Dandim.

Rombongan Ketua Umum Persit KCK tiba di Nganjuk sekitar pukul 11.35 WIB, dan disambut langsung oleh Danrem 081/DSJ Kolonel Arm Untoro Hariyanto, S.I.P., M.I.P. beserta Dandim 0810/Nganjuk. Setelah transit di RM Kopi Yonge Rejoso, rombongan melanjutkan perjalanan menuju lokasi penemuan fosil yang berada di kawasan Perhutani Petak 47 KPH Turi, Desa Ngadiboyo.

Dengan berjalan kaki sejauh kurang lebih 2,5 kilometer menuju titik penemuan, Ibu Paulina Uli Simanjuntak bersama rombongan meninjau langsung lokasi fosil yang kini tengah menjadi perhatian para peneliti dan masyarakat setempat.

Selama peninjauan, Dandim 0810/Nganjuk turut memberikan penjelasan mengenai kondisi geografis wilayah serta peran TNI dalam membantu proses pengamanan dan koordinasi lintas instansi di lokasi penemuan tersebut.

Usai dari lokasi penemuan, rombongan melanjutkan kunjungan ke Museum Anjuk Ladang di Jl. Gatot Subroto, Kelurahan Kauman, Kecamatan/Kabupaten Nganjuk, untuk melihat koleksi fosil gajah purba yang telah diamankan.

Dalam kesempatan itu, Dandim 0810/Nganjuk kembali menegaskan pentingnya sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menjaga serta memperkenalkan kekayaan sejarah lokal kepada generasi muda.

“Kami berharap masyarakat Nganjuk turut berperan aktif menjaga dan melestarikan peninggalan sejarah ini. Sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat akan memperkuat upaya pelestarian warisan budaya bangsa,” tutur Dandim.

Kegiatan kunjungan kerja Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar hingga selesai pada pukul 17.13 WIB.

Turut hadir dalam kegiatan ini jajaran Korem 081/DSJ, para perwira staf Kodim 0810/Nganjuk, Kepala Disporabudpar Kabupaten Nganjuk Drs. Gunawan Widagdo, M.Si, serta berbagai unsur masyarakat dan pemerhati budaya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *